Tips Menonton Film Di Bioskop Tanpa Menguras Kantong

Naiknya harga BBM (Bahan Bakar Minyak) membuat sebagian besar orang harus berpikir cermat untuk menyiasatinya, ada yang berhemat namun ada pula yang mencari tambahan penghasilan. Beberapa kebutuhan sekunder maupun tersier terpaksa dipangkas habis namun ada pula yang harus memangkas kebutuhan primer sekalipun yang meliputi kebutuhan pangan, sandang dan papan.

Menonton film di bioskop merupakan sebuah kegiatan untuk refreshing, hiburan maupun liburan baik untuk Anda sendiri maupun keluarga Anda. Dengan naiknya BBM ini mungkin sebagian orang akan berpikir tiga kali untuk menonton film di bioskop, apalagi harga tiket per orang nya di hari libur atau weekend bisa mencapai di atas 40 ribu rupiah, belum lagi biaya untuk makan dan minum, apalagi bila anggota keluarga minta ditraktir.. Hmm serasa dirampok ya .. Hahaha… Tapi untuk seseorang penggila film atau hobi menonton film di bioskop tentunya akan mencari berbagai cara untuk tetap dapat menonton film di bioskop.

Berikut saya berikut beberapa tips agar acara menoton film di bioskop dapat lancar jaya, sehingga Anda dapat memuaskan hobi nonton film tanpa harus menguras kantong:

1. Anda dapat memanfaatkan nonton hemat (nomat) di hari Senin. Harga tiket nonton di hari Senin biasanya lebih murah 10 ribu rupiah dibanding hari libur. Konon nomat ini digaungkan untuk orang-orang yang sering benci hari senin, sehingga mereka tidak merasa “I Hate Monday” tapi “I Love Monday”.
2. Manfaatkan promo dari produk perbankan seperti point reward baik pada kartu debit maupun kartu kredit. Banyak bank menawarkan promo “Buy 1 Get 1 Free”. Lumayan kan cukup beli tiket 1 untuk nonton berdua.
3. Cari mall atau bioskop yang relatif sepi di kota Anda, biasanya bioskop seperti ini menawarkan harga tiket yang lebih rendah dibanding bioskop lainnya.
4. Cari promo diskon tiket. Lumayan selain nonton dapat pula minum dan popcorn gratis. Seperti yang dilakukan di salah satu bioskop di Cibinong. Coba Anda cek di bioskop-bioskop di sekitar tempat tinggal Anda mungkin memberikan promo yang sama.
5. Minta traktir sama teman yang ulang tahun, atau yang baru mendapat gaji pertama. Anda pun dapat minta traktir makan sekalian hihihi.
Itulah 5 tips agar Anda dapat tetap menonton film di bioskop tanpa menguras kantong. Selamat mencoba …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *