Di awal-awal tahun tinggal di Jakarta, biasanya saya mudik menggunakan bis karena dengan bis lebih fleksibel, kapan saja saya mau berangkat ya tinggal berangkat dan juga harga yang relatif murah cuma karena macetnya itu dan suasana terminal yang membuat risih akhirnya di tahun berikutnya saya lebih memilih moda kereta api. Oh ya kebetulan kampun halaman saya adalah Bandung dan sejak dibukanya tol cipularang dan berjamurnya travel Bandung-Jakarta maka selanjutnya saya memilih travel. Tapi tentu saja setelah kondisi keuangan saya stabil dan memiliki kendaraan pribadi maka saya lebih prefer mudik dengan mobil pribadi saja.
Kalau di buat perbandingan antara tiap moda transportasi tsb adalah sbb, mudik menggunakan transportasi umum dan pribadi:
Suasana dalam Kereta Api Eksekutif sebelum boarding, nyaman kan? |
Counter Penjual Minuman Swalayan di Stasiun, canggih ya? seperti di bandara 🙂 |
Layanan Cetak Tiket Mandiri di Stasiun. Terdapat CS juga yang stand-by bila ada pertanyaan saat cetak tiket. |
Bagaimana dengan Anda? Moda transportasi mana yang nyaman untuk mudik?
Jangan gunakan motor ya temana-teman, resiko kecelakaan lebih besar bila menggunakan motor. Bahkan sekarang ini tersedia pilihan pengiriman motor gratis ke kampung halaman dan Anda dapat menggunakan moda transportasi umum lainnya dengan nyaman.
Semoga Anda dan keluarga selalu diberi keselamatan dan sampai di kampung halaman tercinta.