Bisnis angkringan memang sedang menjamur setahun belakangan ini di Depok. Biasanya tenda angkringan akan dibuka sore hari dan mulai aktif setelah maghrib.
Salah satu alasan banyaknya orang yang datang mengunjungi angkringan adalah porsi nasi yang dijual sangat sedikit atau lebih dikenal dengan nasi kucing sehingga sangat cocok untuk menu makan malam yang mengurangi nasi sebagai pilihan dietnya.
Nasi kucing yang disajikan biasanya ada berbagai macam varian rasa dan lauk, ada nasi kucing teri, nasi kucing bandeng dll. Selain itu Anda dapat menambah lauk lain seperti sate telur, ayam bakar, sate ati ampela dll.
Salah satu angkringan yang ada di Depok adalah angkringan Permata Cimanggis. Angkringan ini saya pilih untuk dicicipi karena letaknya dekat dengan rumah.
Saya mencoba nasi kucing teri ditambah sate telur dan hati ampela. Rasanya enak apalagi ditutup dengan minum wedang jahe plus makan lesehan bersama orang special.
Harganyapun cukup terjangkau, tidak lebih dari 20 ribu rupiah sudah dapat makan enak :-).
Selamat mencoba ..