sumber foto: twitter.com |
Yes, akhirnya acaraPasar Seni ITB yang biasanya digelar 4 tahun sekali telah dijadwalkan untuk digelar tanggal 23 November 2014 setelah sebelumnya digelar pada tanggal cantik 10.10.10 atau 10 Nopember 2010. Acara Pasar Seni ITB merupakan satu perhelatan seni terbesar di Asia Tenggara yang diselenggarakan oleh mahasiswa Fakultas Seni Rupa dan Desain (FSRD) ITB.
Awalnya pelaksaanaan Pasar Seni ITB ini terinspirasi oleh acara Art Fair yang diselenggarakan di New York dan diharapkan dengan acaraini dapat memasyarakatkan seni rupa lewat pertemuan antara insan kreatif dari segala macam latarbelakang serta masyarakat. Oleh karena itu, setiap pegelarannya, acara Pasar Seni ITB selalu mengangkat tema social. Tema untuk acara Pasar Seni ITB 2014 ini adalah “Antara Aku” dengan maksud untuk menimbulkan kesadaran porsi individualitas pada setiap individu dalam bermasyarakat dengan menghadirkan suasana keterasingan sebagai penanda jarak antara individu / diri sendiri dan orang lain.
sumber foto: jabarprov.go.id |
Pada acara Pasar Seni ITB yang ke-11 ini, panitia akan menyediakan 365 stand mulai dari kuliner hingga produk dan barang unik bernilai seni dan panitia mengharapkan akan ada sekitar 500 pengunjung pada acara tsb. Selain itu akan disediakan juga 7 wahana dan 3 panggung pentas musik.
Harga barang-barang atau produk di Pasar Seni lebih murah dibandingkan di pasar lainya dan tentu saja barang yang dijual pun unik-unik dan bernilai seni. Wah asyik ya kita bisa berburu barang unik dengan harga miring dan bila capek melihat pameran seni, kita bisa istirahat sebentar menikmati jajanan kuliner yang populer di Bandung tentunya.
Ayo jangan lupa datang ke Pasar Seni ITB, kalau tidak sekarang kapan lagi? masa harus menunggu 4 tahun lagi? Bila Anda mau datang ke acara ini, datang saja langsung ke kampus ITB di Jalan Ganesha 10 pada tanggal 23 Nopember ya, dan acara ini dibuka untuk umum dan gratis sehingga Anda pun dapat melihat bangunan dan fasilitas kampus ITB lainnya walaupun tidak bisa masuk ke dalam kelas atau bangunannya. Asyik bukan? Jangan lupa datang pagi-pagi ya agar tidak terlalu berdesakan dan kebagian barang-barang unik nan murahnya.
Buat teman-teman yang ingin melakukan city tour di Bandung dapat menggunakan fasilitas bis wisata gratis dan mencoba tempat wisata di Bandung, baik wisata belanja, wisata alam maupun wisata kuliner. Salah satu tempat wisata terdekat dengan kampus ITB adalah kebun binatang Bandung yang masih menjadi tempat favorit wisata di Bandung.
Selamat mencoba dan selamat jalan-jalan …
Sumber: www.itb.ac.id
Menarik sekali festival bdaya seperti ini.
Mau deh rasanya ke sana untuk lihat-lihat.
Aku mau kasih info aja nih, barangkali pengunjung blog ini ada yang sedang membutuhkan Box Makanan. Jika berminat untuk tahu lebih lanjut bisa kunjungi kami Greenpack di : http://www.greenpack.co.id/